Skip to main content

She is Me!!


Selalu terulang kembali kejadian seperti ini. Jatuh cinta pada seseorang yang nggak mungkin aku miliki. Kalo dulu-dulu yang ingin aku miliki adalah cowok yang perhatian ke ceweknya tapi yang sekarang aku ingini seperti wanita mendambakan seorang pria.
“huufffttt” ku hembuskan nafas keras-keras untuk mengurangi beban dihatiku. Bagaimana bisa aku memiliki rasa kehilangan yang begitu besar kalau aku tidak pernah memilikinya??
Pertama kali aku jatuh cinta saat SMP aku harus merelakan seseorang yang aku cintai untuk dimiliki oleh temanku. Nama cowok itu Ari. Dia nembak aku saat pertengahan semester awal kelas 7. Tapi aku menolaknya karena aku tahu, Nina sahabatku sangat menyukai Ari dan aku nggak mau buat teman baruku itu kecewa. Sungguh heroik sekali kan tindakanku? Atau bodoh sekali? Saat menginjak kelas 8, Nina jadian dengan Ari. Very good, Nina nggak mempertimbangkan perasaanku yang masih menyimpan rasa pada Ari. Kejadian kedua dan ketiga ga jauh beda, dan sekarang aku jatuh cinta pada seorang Pria yang tidak mungkin aku miliki karena dia telah mencintai seseorang dan sudah berencana untuk melamar gadisnya. Kuhabiskan semalam untuk menangisi nasibku. Dan seminggu kemudian aku mengajukan resign ke kantor dengan alasan yang kubuat-buat. Gimana bisa aku tahan melihatnya setiap hari? Mendengar tawa renyahnya setiap hari dan tau dia tidak akan pernah jadi milikku? Ohh… Damn it! Memikirkannya membuat dadaku sakit.
Dan disinilah aku sekarang. Menikmati pekerjaan baruku dikantor baruku. Sesekali masih memikirkannya tapi aku terlalu takut untuk menanyakan kabarnya. Apalagi kalo dia mengirim undangan pernikahannya atau hanya tag picture undangannya di facebook. Itu merupakan mimpi buruk yang paling dan sangat ingin aku hindari.
Teman sekantorku tak ada yang tahu kalo aku menyukainya, namanya Danadyaksa.
“cukup panggil saya Dana” Ucapannya saat dia baru pertama kali masuk kantor masih terngiang-ngiang diotakku. Oh god… I’m really really love him so much. Kalian percaya dengan cinta pada pandangan pertama?yeaah itu yang kualami sekarang. Dan setelah mengenalnya cukup lama aku semakin menyukainya. Dan kabar burung dia akan melamar gadisnya membuat perasaanku hancur berkeping-keping.
Hari ini malas sekali langsung pulang ke kosan. Jadi kuputuskan untuk nongkrong di café terdekat. Tapi sungguh ini diluar dugaanku. Dana datang menghampiriku. Dana yang itu yang barusan aku ceritakan.
“hai Cha”sapa Dana seperti kami memang janjian bertemu disini.
“Hai Dan, kok lu bisa kesini? Setau gue kantor lu jauh dari sini dan rumah lu juga ga deket2 dari sini” celotehku panjang lebar karena shock melihatnya didepanku saat ini.
“takdir” sahutnya singkat dengan cengiran konyolnya itu yang membuat jutaan kupu-kupu menari-nari senang dalam perutku.
“semoga takdir baik yang mempertemukan kita” kataku geje plus melodramatis.
Dan dia malah tertawa.  Aku deg-degan.
“kenapa sih lu resign?” dia menatap langsung ke mataku dan aku belingsatan “tanpa alasan yang jelas seperti kata-kata lu yang konyol dan geje itu”
“gue pengen cari pengalaman baru” dustaku.
“ gue kan ga punya alesan rajin masuk dan lembur tiap hari” ucapnya lirih tapi samar-samar aku bisa mendengarnya
“hah?”
“yuk gue anter pulang. Udah malem”
“lu ga pesen minuman?”
“gak, gue cuma nyamperin lu doank”
Jawaban geje lagi yang aku dapet. Dasar orang geje sedunia tapi aku sayangi setengah mati.

↘↗↖↗↘
“kenapa lu resign sih cha, lu salah satu alasan gue tetep masuk ke kantor itu walaupun target gaji gue ga tercapai” obrolan kami dicafe itu masih berlanjut ternyata.
“hadooooh… ga usah geje deh” akuberusaha menghilangkan perasaan deg-degan yang bisa menghancurkanku.
“ lu mau jadi istri gue Cha? Tempat gue berbagi suka dan senang disisa hidup gue,jadi ibu yang membesarkan anak-anak gue?”
Wait wait wait… dia melamarku…. Suasana tiba-tiba berubah kacau. Alarm kebakaran ada dimana-mana dan aku dibangunkan oleh alarm ga tau diri yang ngrusak mimpi indahku.
Oh god… it was just dream.
Gue bergegas mandi dan siap siap berangkat gawe.
“Cha ada undangan pernikahan tu di meja lu” teriak merlyn dari kubikelnya saat aku baru nongol dari pintu.
“yeah” jawabku malas
Setelah duduk dikubikelku kuraih undangan pernikahan itu. Warnanya pink, warna favoritku, undangannya simple tapi eye catching banget.
Danadyaksa & Marisa. Aku langsung menangis membaca nama yang  tertera dikartu undangan itu. Dana akan menikah. Untung saja dia tidak memberitahuku semalam. Karena pasti aku akan sangat kacau dalam mengatur emosiku. Handphone ku bunyi. Ada telpon masuk dari nomor tak dikenal.
“halo” aku menjawabnya sambil menghapus air mataku.
“halo dengan Ibu Marisa? Sudah terima undangan saya?” suara Dana diseberang sana.
“gue Chacha bukan Marisa Dan, lu salah sambung ya”
“nama lengkap lu bukannya Marisa Agustine?”
Waitwaitwait…
Kulihat undangan itu dengan seksama. Tanggal pernikahan di undangan itu masih kosong.
“Danaaaaa…… maksudnya apaaaa?” teriakku histeris
“Maaf Cha…” suara Dana terdengar seperti dibelakangku. Dan dia memang benar dibelakangku.
Aku langsung memeluknya. Dan menangis terisak dipeluknya. Dia melepaskan pelukanku dan merogoh saku celananya. Mengeluarkan sebuah cincin dan memasangnya dijari manisku.
“aku ingin kamu menjadi ibu dari anak-anak ku kelak Cha, and I want to grow old with u, will u marry me?”katanya lembut dan aku memeluknya kembali.  Aku mengangguk dalam isak bahagiaku.
Ternyata kabar burung yang mengatakan dia akan melamar gadisnya itu benar. Dan gadis itu adalah aku ;)

Comments

Popular posts from this blog

How to Create Crossword Puzzle by Using EclipseCrossword

I got a task last weeks from my lecturer to create a crossword using Microsoft word. There’re two ways to make a crossword puzzle using Microsoft word : - Create crossword puzzle using available crossword puzzle template - Create manually using table Both of that way is quite hassle. But, we can try another way that is easier by using EclipseCrossword software. That file size is only 513 KB. You can download the latest software from this official website. Click here for download. If the program has been installed in your computer, let’s go through the steps involved in creating a puzzle of our own.

Berbagi Pengalaman : Patah Tulang Lengan Atas Part 2

Bagi yang belum baca part 1, bisa klik link ini http://nuergic.blogspot.co.id/2016/06/berbagi-pengalaman-patah-tulang-lengan.html                                                       Perpindahanku ke rumah sakit yang penuh drama saat itu karena aku seorang yang ngotot untuk pindah ke RS. Teman-teman dekat & teman kerja semua menyarankan untuk menunggu hari selasa saat perban tanganku diganti. Tapi waktu itu aku udah ketakutan setengah mati, vonis satu bulan hanya tiduran saja membuatku takut setengah mati. 

Surga di Indonesia Timur, Labuan Bajo - Part 1

Sebenarnya liburan ke Labuan Bajo udah tahun lalu banget. Mau nulis ada aja halangannya, (sok) sibuk banget. Jadi, berhubung tahun ini liburan tidak termasuk skala prioritas. Boleh lah yaa, gue mengenang hari-hari paling menyenangkan dalam hidup gue bersama kawan-kawan tercinta. Awal mulanya, karena kita bahagia dan agak sedih karena Aini mau menikah. Sebuah ide muncul untuk liburan paling berkesan, yang gak akan terlupakan. Karena waktu itu kita mikir kalo Aini nikah nanti kita pasti gak bisa liburan bareng, seru-seruan bareng karena repot sama keluarga aka suami dan anak. Jadilah, Aini gak mikirin budget buat honeymoon sama suaminya, tapi liburan bareng aku dan Isna. HAHAHA! Aini nikah akhir desember, awal januari kami mulai booking tiket dan cari open trip labuan bajo untuk bulan Mei. Mana mampu nyewa satu kapal untuk bertiga, karena kami adalah #sobatmisqueen. Long story short, berangkatlah kami tanggal 9 mei dari Jakarta ke Bali, nginep semalam di Bali nyambung pesawat ke la